Makanan yang Harus Dihindari Penderita Hipertensi

Hipertensi atau tekanan darah tinggi merupakan penyakit yang sudah tidak asing lagi bagi masyarakat. Bahkan, kini banyak mereka yang masih berusia muda tetapi sudah mengidap penyakit tekanan darah tinggi.

Menjalani pola hidup sehat dengan mengatur pola makan merupakan salah satu cara yang bisa dilakukan untuk membantu menurunkan dan mengontrol tekanan darah tinggi. Selain mengonsumsi makanan yang bergizi, penderita hipertensi juga harus memperhatikan beberapa makanan yang harus dihindari. 

  • Produk roti
Roti umumnya memiliki rasa asin dengan bumbu rasa-rasa gurih. Makanan seperti ini dapat memicu obesitas dan meningkatkan tekanan darah, sehingga penyakit hipertensi semakin parah.
  • Daging olahan
Daging yang diawetakn dengan cara di asap, pengasinan atau dengan penambahan bahan pengawet kimia masuk dalam kategori daging olahan. Hal ini termasuk ham, sosis, hot dog, dan dendeng. satu porsi tiga ons daging diatas sebagian besar sudah memberikan 1200 mg natrium. Bagi penderita hipertensi, jumlah tersebut sudah hampir memnuhi kebutuhan harian.
  • Makanan berlemak
Mengonsumsi lemak secara berlebihan dapat mengakibatkan obesitas yang pada akhirnya dapat menyebabkan tekanan darah tinggi. Mengonsumsi lemak jenuh dan lemak trans dalam makanan juga harus dihindari. Semua makanan yang digoreng dengan menggunakan mentega, margarin, minyak kelapa, dll harus dibatasi.
  • Makanan kaleng
Untuk menghindari kenaikan tekanan darah, cobalah untuk membatasi konsumsi makanan kalengan. Air garam biasanya digunakan untuk mengawetkan sayuran. Maka, sebelum mengonsumsinya pastikan terlebih dahulu Anda membilas makanan kalengan secara menyeluruh untuk menghilangkan kandungan garam ekstra didalamnya. Atau Anda juga bisa mendidihkan makanan kalengan setidaknya selama 10 menit sebelum dikonsumsi untuk mengurangi kadar sodium.
  • Makanan dan minuman manis
Permen, kue kering, kue basah, minuman manis, dll harus dihindari oleh penderita tekanan darah tinggi. Pada umumnya, makanna manis dihubungkan dengan diabetes, namun juga dengan hipertensi. Makanan manis akan mengara kepada obesitas, dan banyak penelitian yang telah membuktikan bahwa orang gemuk lebih rentan terhadap hipertensi.
  • Saus tomat
Saus tomat kalengan dan jus tomat sarat akan kandungan natrium. Satu cangkir jus tomat bis amengadnung 680 miligram sodium. Satu porsi spaghetti dengan saus tomat bisa mengandung lebih dari 1.300 miligram sodium.
  • Kafein
Kafein bisa terdapat pada produk kakao, kopi, atau minuman ringan yang merupakan stimulan untuk meningkatkan tekanan darah. KAfein bertindak sebagai vasokonstriktor, yaitu mempersempit arteri dan meningkatkan tekanan aliran darah. Batasi asupan kopi Anda maksimal 2 cangkir sehari.

0 komentar:

Posting Komentar